[508]. Menurut yang diriwayatkan bahwa hasil tanaman dan binatang
ternak yang mereka peruntukkan bagi Allah, mereka pergunakan
untuk memberi makanan orang-orang fakir, orang-orang miskin, dan
berbagai amal sosial, dan yang diperuntukkan bagi berhala-berhala
diberikan kepada penjaga berhala itu. Apa yang disediakan untuk
berhala-berhala tidak dapat diberikan kepada fakir miskin, dan
amal sosial sedang sebahagian yang disediakan untuk Allah (fakir
miskin dan amal sosial) dapat diberikan kepada berhala-berhala itu.
Kebiasaan yang seperti ini amat dikutuk Allah.
|